DAMPAK MOTIVASI PEMBELIAN PADA PENGARUH PRODUK DAN PROMOSI TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN ONLINE
Kata Kunci:
Konsistensi pembelian, Pasca pandemi Covid-19, Marketplace ShopeeAbstrak
Pada penelitian ini, peneliti tertarik untuk melakukan penelitian pada saat setelah pandemi Covid-19, karena peneliti ingin mengetahui apakah terdapat konsistensi pembelian melalui platform online setelah pandemi Covid-19. Peneliti memilih marketplace Shopee sebagai objek penelitian, karena Shopee telah menempati posisi puncak sebagai marketplace terpopuler dan mempengaruhi keputusan pembelian. Justifikasi peneliti dalam menetapkan sampel penelitian adalah terdapat riset yang menyatakan bahwa 77% perempuan lebih dominan berbelanja dibandingkan pria, sedangkan riset berdasarkan umur menyatakan bahwa 72% lebih diminati oleh kelompok umur diatas 19 tahun (usia produktif). Dengan demikian, sampel penelitian ini adalah individu yang berjenis kelamin perempuan dengan umur lebih dari 19 tahun. Secara teoritis penelitian ini memberikan pengembangan ilmu pengetahuan, khususnya dalam bidang ilmu manajemen yaitu: Hasil dan kajian dari penelitian ini diharapkan dapat menambah pustaka pengetahuan terhadap fenomena model bisnis baru dalam perilaku konsumen di bidang pemasaran. Hasil dan kajian dari penelitian ini diharapkan dapat digunakan sebagai acuan untuk penelitian selanjutnya, khususnyaa yang berkaitan dengan konsep produk, promosi, motivasi pembelian dan keputusan pembelian. Pendekatan penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif yang bertujuan untuk mengumpulkan, mendeskripsikan, menganalisis, dan membuktikan hipotesis terhadap fenomena yang sedang diamati. Berdasarkan rumusan masalah dan tujuan penelitian maka jenis penelitian ini merupakan explanatory research. Sesuai dengan hasil penelitian dan pegujian hipotesis dampak motivasi pembelian pada pengaruh produk dan promosi terhadap keputusan pembelian online. Maka peneliti dapat menarik beberapa kesimpulan sebagai berikut: Produk dalam penelitian ini terbukti berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian pada konsumen marketplace shopee di kota Malang Promosi dalam penelitian ini terbukti berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian pada konsumen marketplace shopee di kota Malang. Produk dalam penelitian ini terbukti berpengaruh positif dan signifikan terhadap motivasi pembelian pada konsumen marketplace shopee di kota Malang. Promosi dalam penelitian ini terbukti berpengaruh positif dan signifikan terhadap motivasi pembelian pada konsumen marketplace shopee di kota Malang.