DAMPAK TAYANGAN FILM PERSELINGKUHAN TERHADAP TINGKAT KEPERCAYAAN DALAM HUBUNGAN ASMARA PADA MAHASIWA DI KABUPATEN SLEMAN

Penulis

  • Enjellina Br Tarigan Universitas Mercu Buana Yogyakarta
  • Florentina Perada Aran Universitas Mercu Buana Yogyakarta
  • Maria Delfriance None Universitas Mercu Buana Yogyakarta

Kata Kunci:

Tayangan Film Perselingkuhan, Tingkat Kepercayaan, Hubungan Asmara

Abstrak

Film merupakan salah satu dari bentuk media massa yang sering dijadikan oleh masyarakat sebagai media hiburan, informasi, dan edukasi. Salah satu film yang saat ini sedang banyak bermunculan adalah film dengan tema perselingkuhan, film tersebut banyak ditotonan oleh masyarakat khususnya anak muda untuk mencari hiburan. Tetapi disis lain tayangan film perselingkuhan ini banyak mempengaruhi persepsi serta sikap audiensya. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui apakah tayangan film perselingkuhan mempengaruhi tingkat kepercayaan dalam hubungan asmara pada mahasiswa di kab.sleman. Metode penelitian yang digunakan pada penelitian ini adalah metode kuantitatif, dengan menguji hubungan antara dua variabel yaitu tayangan film perselingkuhan terhadap tingkat kepercayaan dalam hubungan asmara. Populasi dalam penelitian ini adalah mahasiswa di kab. sleman, dan instrument yang digunakan dalam penelitian ini adalah kuesioner yang berisi pernyataan. Data yang telah diperoleh dianalisis menggunakan software SPSS. Hasil dari data yang sudah dianalisis, menunjukkan bawahwa tayangan film perselingkuhan memberikan pengaruh sebesar 58.2% terhadap tingkat kepercayaan dalam hubungan asmara pada mahasiswa di kab.sleman. Sedangkan sisanya sebanyak 41.8% dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini.

Film is one of the forms of mass media that is often used by the public as a medium for entertainment, information, and education. One of the films that is currently emerging is a film with the theme of infidelity, the film is widely watched by the public, especially young people to seek entertainment. But on the other hand, the screening of this infidelity film greatly influences the perception and attitude of its audience. The purpose of this study was to determine whether the screening of infidelity films affects the level of trust in romantic relationships among students in Sleman Regency. The research method used in this study is a quantitative method, by testing the relationship between two variables, namely the screening of infidelity films and the level of trust in romantic relationships. The population in this study were students in Sleman Regency, and the instrument used in this study was a questionnaire containing statements. The data that had been obtained were analyzed using SPSS software. The results of the data that had been analyzed showed that the screening of infidelity films had an influence of 58.2% on the level of trust in romantic relationships among students in Sleman Regency. While the remaining 41.8% was influenced by other variables that were not examined in this study.

Unduhan

Diterbitkan

2025-01-30