ANALISIS KEMAMPUAN PENALARAN MATEMATIS DITINJAU DARI GAYA BELAJAR SISWA PADA MATERI TRANSFORMASI
Kata Kunci:
Kemampuan Penalaran Matematis ditinjau dari Gaya BelajarAbstrak
Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsiskan kemampuan penalaran matematis ditinjau dari dari gaya belajar siswa. Subjek dalam penelitian ini adalah semua siswa kelas IX SMP Raudlatul Jannah parit kupon yang berjumlah 13 0rang siswa. Metode dan pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini yaitu metode penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah tes kemampuan penalaran matematis, angket gaya belajar, dan wawancara. Hasil penelitian menunjukan bahwa di SMP Raudlatul Jannah kelas IX jumlah siswa dengan gaya belajar visual sebanyak 5 orang siswa. Sedangkan untuk gaya belajar auditorial dan kinestetik masing-masing sebanyak 4 orang siswa. Kemampuan penalaran siswa dengan gaya belajar visual masuk dalam kriteria sangat baik dengan rata-rata tes kemampuan penalaran matematis sebesar 85,6. Siswa dengan gaya belajar auditorial dan kinestetik memiliki kemampuan penalaran dengan kriteria baik dengan rata-rata tes kemampuan penalaran matematis sebesar 78 dan 76,5. dari pernyataan di atas dapat diketahui bahwa pada sekolah SMP Raudlatul Jannah Parit Kupon kelas IX lebih cendrung ke gaya belajar Visual.