PENGARUH PENDAPATAN USAHA, TOTAL HUTANG DAN TINGKAT INFLASI TERHADAP LABA BERSIH

(Studi Kasus Perusahaan Teknologi ISSI Periode 2020-2023)

Penulis

  • Tantri Wahyuni Universitas Islam Negeri Sulthan Thaha Saifuddin Jambi
  • H. Sissah Universitas Islam Negeri Sulthan Thaha Saifuddin Jambi
  • Fitri Ana Siregar Universitas Islam Negeri Sulthan Thaha Saifuddin Jambi

Kata Kunci:

Pendapatan Usaha, Total Hutang, Tingkat Inflasi, Laba Bersih

Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh pendapatan usaha, total hutang dan tingkat inflasi terhadap laba bersih pada perusahaan teknologi ISSI periode 2020-2023. Populasi pada penelitian ini adalah seluruh perusahaan sektor teknologi di BEI periode 2020-2023 yaitu sebanyak 44 perusahaan, dan teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan teknik Purposive Sampling sehingga diperoleh 12 perusahaan. Penelitian ini menggunakan data sekunder yang berasal dari website BEI berupa Financial Report dan website Bank Indonesia. Metode penelitian ini adalah metode penelitian kuantitatif dan metode analisis yang digunakan adalah uji asumsi klasik, dan uji hipotesis (Uji-F, Uji-T dan Koefisien Determinasi) dengan menggunakan program E-Views 12. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara simultan pendapatan usaha, total hutang dan tingkat inflasi berpengaruh terhadap laba bersih pada perusahaan teknologi ISSI periode 2020-2023. Secara parsial pendapatan usaha berpengaruh positif signifikan terhadap laba bersih, sedangkan total hutang secara parsial tidak berpengaruh signifikan terhadap laba bersih dan tingkat inflasi secara parsial tidak berpengaruh signifikan terhadap laba bersih. Adapun hasil Koefisien Determinasi sebesar 78,4% atau sebesar 0,784 dan sisanya 21,6% dipengaruhi oleh variabel lain diluar penelitian ini.

This study aims to analyze the influence of operating income, total debt and inflation rate on net profit in ISSI technology companies for the 2020-2023 period. The population in this study is all technology sector companies in the IDX for the 2020-2023 period, which is 44 companies, and the sampling technique in this study uses the Purposive Sampling technique so that 12 companies were obtained. This study uses secondary data from the IDX website in the form of Financial Report and Bank Indonesia website. This research method is a quantitative research method and the analysis method used is a classical assumption test, panel data analysis and hypothesis test (T-Test and F-Test) using the E-Views 12 program. The results of the study show that simultaneously operating income, total debt and inflation rate affect the net profit of ISSI technology companies for the 2020-2023 period. Partially operating income has a significant positive effect on net profit, while total debt partially has no significant effect on net profit and the inflation rate partially has no significant effect on net profit. The result of the Coefficient of Determination was 78.4% or 0.784 and the remaining 21.6% was influenced by other variables outside this study.

Unduhan

Diterbitkan

2025-01-30