PENGARUH PENERAPAN PERATURAN TRANSAKSI PASAR FISIK SYARIAH DALAM BURSA BERJANGKA
Kata Kunci:
Sistem ekonomi, Peraturan Bappebti, Pasar Fisik SyariahAbstrak
Sistem perekonomian yang berlandaskan kepada prinsip syariah telah digunakan sejak lama dimulai sejak adanya perbankan syariah bahkan jauh sebelum itu sistem hukum islam sudah digunakan, saat ini telah diterbitkan peraturan mengenai pasar fisik syariah yang dikeluarkan oleh Bappebti mengenai penyelenggaraan pasar fisik syariah, hal ini akan membuka peluang bagi sistem ekonomi syariha untuk masuk kedalam pasar modal. Dalam penelitian ini kami menggunakan metode penelitian yuridis normatif dengan studi kepustaan dan dokumen yang mana kami akan mengkaji mengenai pengaruh yang terjadi dengan adanya Peraturan Bappebti Nomor 5 Tahun 2024 tentang Penyelenggaraan Pasar Fisik Syariah. Dalam penelitian ini kami akan menjeleskan mengenai faktor-faktor mengenai hukum ekonomi syariah yang menjadi gagasan adanya peraturan bappebti tersebut termasuk kedalam lingkup hukum ekonomi syariah, lalu membahas mengenai prinsip syariah, pasar modal, pasar fisik syariah serta pembahasn utamanya mengenai pengaruh penerapan pasar fisik syariah. Dengan adanya penelitian ini harapan kami sistem perekonomian yang berbasis syariah ini dapat berjalan dengan baik yaitu dalam penerapannya di pasar fisik syariah dapat membantu masyarakat yang kebingungan menyimpan uangnya agar dapat berjalan lebih produktif.