PENENTUAN ALTERNATIF PENGOLAHAN LIMBAH PRODUK JAGUNG KERING MENGGUNAKAN METODE AHP DAN BCOR PADA PT. AGRICO INTERNATIONAL PLANT SOPPENG

Penulis

  • Andy Alvian Universitas Muslim Indonesia
  • Andi Paweranni Universitas Muslim Indonesia
  • Nurul Chairany Universitas Muslim Indonesia

Kata Kunci:

pengolahan limbah;, jagung kering;, metode AHP dan BCOR.

Abstrak

Pengelolaan limbah industri merupakan tantangan signifikan di era perkembangan industri yang pesat. PT. Agrico International Plant Soppeng menghadapi masalah penanganan limbah seperti abu sekam, biji pecah, dan karung bekas yang mengurangi kapasitas gudang dan menambah beban lingkungan. Penelitian ini bertujuan untuk menentukan alternatif pengelolaan limbah dengan menggunakan metode Analytical Hierarchy Process (AHP) dan Benefit, Cost, Opportunities, and Risk (BCOR). Metode penelitian melibatkan pengumpulan data primer dan sekunder mengenai jenis dan volume limbah yang dihasilkan, serta kriteria pengelolaan limbah yang meliputi pemasukan tambahan, pengurangan dampak lingkungan, dan pengurangan inventory. Data kemudian dianalisis menggunakan metode AHP untuk menentukan bobot kriteria dan BCOR untuk mengevaluasi alternatif pengelolaan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pengelolaan limbah dengan mengolah kembali (recycle) memiliki bobot tertinggi berdasarkan analisis AHP dan memberikan nilai BCOR terbaik. Alternatif ini tidak hanya mengurangi dampak lingkungan tetapi juga memberikan keuntungan ekonomi tambahan bagi perusahaan. Alternatif lainnya seperti menjual dengan harga tinggi atau rendah dan membagikan ke masyarakat juga dipertimbangkan namun memiliki nilai yang lebih rendah. Kesimpulan dari penelitian ini adalah bahwa pengolahan kembali limbah merupakan alternatif terbaik bagi PT. Agrico International Plant Soppeng dalam mengelola limbah industri mereka, karena mampu mengurangi dampak lingkungan dan memberikan manfaat ekonomi tambahan. Implementasi strategi ini diharapkan dapat meningkatkan efisiensi dan keberlanjutan operasional perusahaan.

Unduhan

Diterbitkan

2024-09-16