HUBUNGAN ANTARA PERAN GURU DAN PERKEMBANGAN PESERTA DIDIK DALAM KONTEKS PSIKOLOGI PENDIDIKAN
Kata Kunci:
Peran Guru, Perkembangan Peserta Didik, Psikologi Pendidikan, Motivasi Belajar, Kompetensi PedagogicAbstrak
Peran guru tidak hanya terbatas pada penyampaian materi pelajaran, tetapi juga mencakup pembinaan aspek psikologis dan sosial peserta didik. Dalam konteks psikologi pendidikan, hubungan antara peran guru dan perkembangan peserta didik menjadi krusial, terutama dalam membentuk karakter, motivasi belajar, serta kesehatan mental siswa. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kontribusi peran guru terhadap perkembangan kognitif, afektif, dan sosial peserta didik. Metode yang digunakan adalah studi literatur dan analisis data kualitatif dari berbagai sumber empiris. Hasil kajian menunjukkan bahwa guru yang berperan sebagai fasilitator, motivator, dan konselor memiliki dampak positif signifikan terhadap perkembangan peserta didik secara menyeluruh. Implikasi dari temuan ini menekankan pentingnya penguatan kompetensi pedagogik dan emosional guru sebagai faktor utama dalam menunjang keberhasilan proses pendidikan.
The role of teachers is not only limited to delivering subject matter, but also encompasses fostering the psychological and social aspects of students. In the context of educational psychology, the relationship between the role of teachers and student development is crucial, particularly in shaping character, learning motivation, and mental health. This study aims to analyze the contribution of teachers' roles to students' cognitive, affective, and social development. The methods used are literature study and qualitative data analysis from various empirical sources. The results of the study indicate that teachers who act as facilitators, motivators, and counselors have a significant positive impact on students' overall development. The implications of these findings emphasize the importance of strengthening teachers' pedagogical and emotional competencies as key factors in supporting the success of the educational process.



