EKONOMI ISLAM SEBAGAI SOLUSI TERHADAP KETIMPANGAN SOSIAL DAN KEMISKINAN
Kata Kunci:
Ekonomi Islam, Ketimpangan Sosial, Kemiskinan, Keadilan Ekonomi, ZakatAbstrak
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis peran ekonomi Islam sebagai solusi terhadap ketimpangan sosial dan kemiskinan di negara berkembang, khususnya di Indonesia. Ekonomi Islam hadir sebagai sistem yang tidak hanya menekankan pertumbuhan ekonomi, tetapi juga keadilan sosial, keseimbangan, dan kesejahteraan masyarakat. Melalui pendekatan studi kepustakaan, penelitian ini mengkaji berbagai literatur terkait prinsip-prinsip ekonomi Islam, instrumen keuangan syariah, serta implementasinya dalam mengurangi kesenjangan ekonomi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa instrumen zakat, infak, sedekah, dan wakaf (ZISWAF) memiliki peran strategis dalam redistribusi kekayaan dan pemberdayaan masyarakat miskin. Pengelolaan dana sosial Islam secara profesional mampu meningkatkan produktivitas ekonomi, menekan angka kemiskinan, serta memperkuat solidaritas sosial. Selain itu, prinsip keadilan, keseimbangan, dan tolong-menolong menjadi dasar terbentuknya sistem ekonomi yang berorientasi pada kemaslahatan bersama. Kesimpulannya, ekonomi Islam merupakan solusi komprehensif dalam menghadapi permasalahan ketimpangan sosial dan kemiskinan. Dengan mengintegrasikan aspek moral, spiritual, dan ekonomi, sistem ini mampu menciptakan kesejahteraan yang berkelanjutan dan mewujudkan tatanan ekonomi yang adil serta berdaya saing tinggi bagi seluruh lapisan masyarakat.
This research aims to analyze the role of Islamic economics as a solution to social inequality and poverty in developing countries, particularly Indonesia. Islamic economics presents itself as a system that emphasizes not only economic growth but also social justice, balance, and social welfare. Using a library research approach, this research examines various literature related to Islamic economic principles, Islamic financial instruments, and their implementation in reducing economic disparities. The results show that zakat, infaq, sedekah, and waqf (ZISWAF) instruments play a strategic role in distributing wealth and empowering the poor. Professional management of Islamic social funds can increase economic productivity, reduce poverty, and strengthen social solidarity. Furthermore, the principles of justice, balance, and mutual assistance form the basis for establishing an economic system oriented towards the common good. In conclusion, Islamic economics is a comprehensive solution to addressing social inequality and poverty. By integrating moral, spiritual, and economic aspects, this system can create sustainable prosperity and realize a just and highly competitive economic order for all levels of society.



