ANALISIS EFEKTIVITAS PADA EKSPRESI DALAM BERJALANNYA SUATU KOMUNIKASI
Kata Kunci:
Komunikasi, Informasi, EfektifAbstrak
Komunikasi efektif adalah proses dimana pesan atau informasi disampaikan dengan jelas,
tepat, dan dipahami oleh penerima pesan sesuai dengan niat yang diinginkan oleh pengirim pesan. Ini
melibatkan penggunaan keterampilan komunikasi yang baik, seperti kemampuan untuk menyampaikan
ide dengan cara yang mudah dipahami, mendengarkan secara aktif untuk memahami perspektif pihak
lain, serta mampu menyesuaikan gaya komunikasi sesuai dengan audiens dan konteksnya. Salah satu
aspek terpenting ialah, adanya keterbukaan yang dimana adanya hubungan pengirim dan penerima
pesan bisa dapat berbagi informasi dengan jujur dan terbuka. Bukan hanya itu saja, adanya ketepatan
antara pesan atau informasi yang disampaikan dengan detail yang cukup dan relevan untuk
memastikan adanya suatu pemahaman yang sangat akurat. Komunikasi efektif penting dalam konteks
personal, profesional, dan sosial. Ini tidak hanya membantu dalam mencapai tujuan komunikatif,
tetapi juga membangun hubungan yang kuat, mengurangi kesalahpahaman, dan meningkatkan
kolaborasi serta produktivitas di berbagai bidang kehidupan.