TEKNIK KOMUNIKASI GURU TAHFIDZ DALAM MENINGKATKAN HAFALAN AL-QURAN SANTRI DI RUMAH QURAN VIOLET (RQV) DESA LUMBAN LOBU KECAMATAN BONATUA LUNASI KABUPATEN TOBA

Penulis

  • Mhd. Ayub P Sitorus Universitas Islam Sumatera Utara

Kata Kunci:

Guru Tahfidz, Hafalan Al-Qur'an, Motivasi Santri, Pendidikan Islam Rumah Quran Violet, Teknik Komunikasi

Abstrak

Al-Qur'an adalah kitab suci umat Islam yang wajib dipelajari, dibaca, dan diamalkan. Salah satu upaya dalam mempelajari Al-Qur'an adalah dengan cara menghafalkannya. Proses menghafal Al-Qur'an bukanlah hal yang mudah, sehingga diperlukan teknik komunikasi yang efektif dari guru tahfidz untuk memotivasi dan membantu santri dalam meningkatkan hafalan mereka. Penelitian ini bertujuan untuk: 1) mengetahui penerapan teknik komunikasi guru tahfidz dalam meningkatkan hafalan Al-Qur'an santri di Rumah Quran Violet (RQV), 2) mengetahui faktor pendukung dan penghambat guru tahfidz dalam menggunakan teknik komunikasi dalam meningkatkan hafalan Al-Qur'an santri di RQV, dan 3) mengetahui pengaruh penerapan teknik komunikasi guru tahfidz dalam hafalan Al-Qur'an santri di RQV Kecamatan Bonatua Lunasi. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi penerapan teknik komunikasi yang dilakukan oleh guru tahfidz dalam meningkatkan hafalan Al-Qur'an santri, serta untuk menganalisis faktor-faktor yang mendukung dan menghambat dalam proses tersebut. Metode penelitian yang digunakan adalah kualitatif dengan pendekatan deskriptif, yang melibatkan wawancara, observasi, dan dokumentasi. Informan dalam penelitian ini terdiri dari guru tahfidz, santri, dan pengurus Rumah Quran Violet. Teknik analisis data dilakukan melalui reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan teknik komunikasi yang efektif oleh guru tahfidz sangat berpengaruh terhadap peningkatan hafalan Al-Qur'an santri. Teknik komunikasi yang digunakan meliputi pendekatan bermain sambil belajar di berbagai lokasi, seperti dalam ruangan, di sungai, di pantai, dan di pegunungan. Pendekatan ini membuat proses belajar menjadi lebih menyenangkan dan menarik bagi santri. Selain itu, pemberian umpan balik positif secara berkesinambungan juga berperan penting dalam meningkatkan motivasi santri. Faktor pendukung yang ditemukan dalam penelitian ini adalah dukungan dari orang tua santri dan pengurus BKM masjid yang menciptakan lingkungan belajar yang kondusif. Namun, terdapat beberapa faktor penghambat, seperti minimnya tenaga pendidik yang kompeten dan kendala finansial, serta jarak antara tempat belajar dan rumah santri yang sering kali sulit dijangkau. Dampak positif dari teknik komunikasi yang diterapkan terlihat dari peningkatan jumlah santri yang mengikuti kompetisi MTQN, serta terjalinnya hubungan yang harmonis antara guru dan santri. Penelitian ini diharapkan dapat memberikan kontribusi pada pengembangan metode pembelajaran tahfidz di lembaga pendidikan Islam, serta meningkatkan kualitas pendidikan agama di RQV dan komunitas sekitarnya.

The Al-Qur'an is the holy book of Muslims which must be studied, read and practiced. One effort to study the Koran is by memorizing it. The process of memorizing the Al-Qur'an is not easy, so effective communication techniques are needed from tahfidz teachers to motivate and help students improve their memorization. This research aims to: 1) determine the application of tahfidz teachers' communication techniques in improving students' memorization of the Al-Qur'an at Rumah Quran Violet (RQV), 2) determine the supporting and inhibiting factors of tahfidz teachers in using communication techniques in improving Al-Qur'an memorization the students at RQV, and 3) knowing the influence of the application of tahfidz teachers' communication techniques in the students' memorization of the Qur'an at RQV, Bonatua Lunasi District. This research aims to identify the application of communication techniques carried out by tahfidz teachers in improving students' memorization of the Al-Qur'an, as well as to analyze the factors that support and hinder this process. The research method used is qualitative with a descriptive approach, involving interviews, observation and documentation. The informants in this research consisted of tahfidz teachers, students, and administrators of the Violet Quran House. Data analysis techniques are carried out through data reduction, data presentation, and drawing conclusions. The results of the research show that the application of effective communication techniques by tahfidz teachers has a great influence on increasing students' memorization of the Al-Qur'an. The communication techniques used include a play while learning approach in various locations, such as indoors, in rivers, on the beach and in the mountains. This approach makes the learning process more fun and interesting for students. Apart from that, providing continuous positive feedback also plays an important role in increasing student motivation. The supporting factors found in this research were support from the parents of the students and the mosque BKM administrators who created a conducive learning environment. However, there are several inhibiting factors, such as the lack of competent teaching staff and financial constraints, as well as the distance between the place of study and the students' homes which is often difficult to reach. The positive impact of the communication techniques applied can be seen from the increase in the number of students participating in the MTQN competition, as well as the establishment of harmonious relationships between teachers and students. It is hoped that this research can contribute to the development of tahfidz learning methods in Islamic educational institutions, as well as improving the quality of religious education in RQV and the surrounding community.

Unduhan

Diterbitkan

2025-01-30