GAMBARAN KUALITAS HIDUP PASIEN MULTIDRUG RESISTANT TUBERKULOSIS: LITERATURE RIVIEW
Kata Kunci:
Quality of life MDR-TB, Kualitas hidup, MDR Tuberkulosis ParuAbstrak
Latar Belakang: Resistansi Mycobacterium tuberculosis terhadap OAT adalah keadaan di mana bakteri tersebut sudah tidak dapat lagi dimusnahkan dengan OAT. Penyakit menahun seperti MDR-TB membutuhan proses penyembuhan dalam jangka waktu panjang yang merupakan salah satu faktor yang akan menurunkan kualitas hidup pasien. Tujuan penelitian yaitu mengetahui kualitas hidup pasien MDR- TB yang di lihat dari domain fisik, psikologis, sosial dan lingkungan. Metode : yang di gunakan yaitu study literature review dengan mencari dan memilih penelitian dan artikel yang terkait, peneliti telah mencari dan mengutip jurnal terkait dari google scholar. Tinjauan data dilakukan untuk menarik kesimpulan dan Hasil : pada kualitas hidup pasien MDR- TB. Hasil yang peneliti temukan yaitu sebanyak 3 jurnal yang menggunakan intrumen yaitu WHOQOL-BREEF dan SF-26 didapatkan hasil kesehatan fisik memiliki nilai (81,8 , 19,03 dan 39,28) psikologis (15,23 dan 50,00) sosial (54,5 , 7,88 dan 75,00) dan lingkungan (18,91 dan 65,62). Kesimpulan penelitian mengenai pasien MDR-TB 22 s.d 60 orang dilihat dari askep fisik, psikologis, sosial dan lingkungan dikategorikan buruk, sehingga disarankan pada pihak pelayanan rumah sakit, bagi pendidikan, profesi dan peneliti selanjutnya dapat memberikan intervesi pada penelitiannya sehingga dapat menghasilkan kualitas hidup yan baik.