PENERAPAN METODE EKSPERIMEN DALAM PEMBELAJARAN IPA UNTUK MENINGKATKAN KETERAMPILAN PROSES SAINS (KPS) PESERTA DIDIK KELAS V SDN PASIRCURI

Penulis

  • Toni abdulah noor universitas perjuangan tasikmalaya
  • Rizki Hadiwijaya Julkarnaen Universitas perjuangan tasikmalaya
  • Winarti Dwi Febriani Universitas perjuangan tasikmalaya

Kata Kunci:

keterampilan proses sains

Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan keterampilan proses sains peserta didik menggunakan metode eksperimen. Metode penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas (PTK). PTK model Kemmis dan Mc Taggart. Penelitian ini dilakukan dalam 2 siklus terdiri dari perencanaan, pelasanaan, pengamatan, dan refleksi. Lembar rencana pelaksanaan pembelajaran, lembar observasi pendidik dan peserta didik. Untuk keterampilan proses sains menggunakan tes dan dokumentasi. Populasi pada penelitian ini seluruh peserta didik kelas V di SD Negeri Pasircuri Kabupaten Tasikmalaya dengan berjumlah 17 orang. Hasil nilai rata-rata belajar IPA Pratindakan (48,2), siklus I (64,1) dan siklus II (85,2). Keterampilan proses sains pratindakan 3 orang peserta didik (15%) yang tuntas dan 14 orang peserta didik (85%) belum tuntas dengan memperoleh rata-rata 48,2. Hasil peningkatan keterampilan proses sains IPA pada siklus I terdapat 11 orang peserta didik (64%) yang tuntas dan 6 orang peserta didik (36%) yang belum tuntas dengan memperoleh rata-rata 64,1. Siklus II terdapat 14 orang peserta didikĀ  (82%) yang tuntas dan 3 orang peserta didik (18%) yang tidak tuntas dengan rata-rata 85,25. Dengan demikian terjadi peningkatan dengan setiap siklus (65%) dengan metode eksperimen untuk meningkatkan keterampilan proses sains peserta didik.

Unduhan

Diterbitkan

2024-07-31