MANAJEMEN KEARSIPAN DALAM MENINGKATKAN EFEKTIVITAS PELAYANAN TATA USAHA DI SMP ALKHAIRAAT 1 PALU
Kata Kunci:
Manajemen Kearsipan, Efektivitas Pelayanan Tata UsahaAbstrak
Penelitian ini membahas tentang “Manajemen Kearsipan dalam Meningkatkan Efektivitas Pelayanan Tata Usaha di SMP AlKhairaat 1 Palu.” penulisan ini berfokus pada (1) Bagaimana manajemen kearsipan dalam meningkatkan efektivitas pelayanan tata usaha di SMP AlKhairaat 1 Palu. (2) Apa saja faktor pendukung dan faktor penghambat dalam meningkatkan efektivitas pelayanan tata usaha di SMP AlKhairaat 1 Palu. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode deskriptif. teknik pengumpulan data yang digunakan antara lain, observasi, wawancara, dan dokumentasi. Data yang diperoleh dianalisis dengan cara mereduksi data, penyajian data, dan verifikasi data. Untuk mengecek keabsahan datanya, digunakan berbagai trigulasi dan member check. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan manajemen kearsipan di SMP AlKhairaat 1 Palu telah memberikan dampak positif terhadap efektivitas pelayanan tata usaha. Manajemen kearsipan yang terstruktur memungkinkan seluruh aktivitas administrasi berjalan lebih sistematis sesuai dengan kebijakan yang telah ditetapkan. Dengan adanya sistem kearsipan yang baik, pegawai tata usaha dapat menjalankan tugasnya secara lebih terorganisir dan efisien sesuai dengan program kerja masing-masing. faktor pendukung adalah dukungan dari pihak sekolah seperti dukungan fasilitas, sumber daya manusia dan peran kepala sekolah. Sedangkan Faktor penghambat yang sering dialami, yaitu keterbatasan aplikasi digital kearsipan yang hanya dapat digunakan di lingkungan sekolah sehingga tidak bisa diakses secara daring. Selain itu, pegawai tata usaha bukan ahli di bidang kearsipan, sehingga mereka harus terus belajar secara otodidak melalui tutorial di YouTube, buku, dan internet untuk memahami sistem pengelolaan arsip secara lebih baik. Implikasi yang diperoleh dari penelitian ini adalah a) Bagi sekolah SMP AlKhairaat 1 Palu agar dapat mengembangkan aplikasi digital terbaru agar bisa di akses secara daring atau secara jarak jauh agar dapat meningkatkan fleksibilitas kerja terutama saat memerlukan akses cepat saat jauh dari lingkungan sekolah. b) Pentingnya peningkatan keterampilan pegawai dalam pengelolaan arsip oleh karena itu sekolah harus mengikutsertakan ke pelatihan atau bimbingan teknis bagi pegawai untuk menambah wawasan.
This research discusses "Archives Management in Improving the Effectiveness of Administrative Services at SMP AlKhairaat 1 Palu." This writing focuses on (1) How archives management improves the effectiveness of administrative services at SMP AlKhairaat 1 Palu. (2) What are the supporting and inhibiting factors in improving the effectiveness of administrative services at SMP AlKhairaat 1 Palu.This research uses a qualitative approach with descriptive methods. Data collection techniques used include observation, interviews, and documentation. The data obtained is analyzed by reducing data, presenting data, and verifying data. To check the validity of the data, triangulation and member checks are used.The research results show that the application of archives management at SMP AlKhairaat 1 Palu has had a positive impact on the effectiveness of administrative services. Structured archives management enables all administrative activities to run more systematically according to established policies. With a good filing system, administrative staff can carry out their duties in a more organized and efficient manner according to their respective work programs.Supporting factors include support from the school, such as facility support, human resources, and the role of the school principal. Inhibiting factors include limitations of digital filing applications that can only be used within the school environment and the lack of expertise in filing among administrative staff.The implications of this research are: a) The school should develop the latest digital applications to improve flexibility and accessibility. b) It is essential to improve staff skills in managing archives through training and technical guidance.