PERSPEKTIF ISLAM DALAM MENJAGA DAN PENGELOLAAN PADA PASIEN DIABETES MELITUS TIPE: ANALISIS STUDI LITERATUR
Kata Kunci:
Perspektif Islam, Diabetes Melitus Tipe 2, Pengelolaan KesehatanAbstrak
Diabetes Melitus tipe 2 merupakan salah satu penyakit kronis yang membutuhkan pengelolaan jangka panjang secara komprehensif. Dalam perspektif Islam, konsep perawatan pasien tidak hanya berfokus pada aspek medis, tetapi juga melibatkan nilai-nilai spiritual, etika, dan tanggung jawab terhadap pemeliharaan kesehatan sebagai bagian dari amanah Allah. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pendekatan Islam dalam menjaga dan mengelola pasien Diabetes Melitus tipe 2 melalui studi literatur dari berbagai sumber ilmiah dan keislaman. Hasil analisis menunjukkan bahwa prinsip menjaga kesehatan (hifz an-nafs), gaya hidup seimbang, pengendalian konsumsi makanan, serta pentingnya doa dan dzikir berperan signifikan dalam meningkatkan kualitas pengelolaan penyakit. Integrasi nilai-nilai Islam dengan penatalaksanaan medis modern memberikan model perawatan holistik yang dapat meningkatkan kepatuhan pasien serta kualitas hidup secara keseluruhan.



