PERAN MADRASAH DALAM PENDIDIKAN ISLAM DI ERA MODERN
Kata Kunci:
Pendidikan Islam, Peran Madrasah, Era ModernAbstrak
Madrasah merupakan salah satu lembaga pendidikan formal berbasis Islam di Indonesia, berawal dari tradisi pesantren dan berkembang pesat hingga saat ini. Pesantren telah menjadi sistem pendidikan tertua di Indonesia dan telah memberikan banyak kontribusi dalam sejarah pendidikan di negara ini. Peran pesantren dan madrasah tidak dapat dilebih-lebihkan keduanya telah memberikan kontribusi yang signifikan terhadap perkembangan moral dan budaya masyarakat Indonesia, terutama dalam konteks pendidikan Islam, yang merupakan aspirasi mayoritas masyarakat Indonesia yang beragama Islam. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian studi literatur dengan mengacu pada sumber-sumber primer berupa jurnal ilmiah. Penelitian ini berfokus pada pemeriksaan status madrasah dalam konteks lulusan, gelar, kurikulum, dan kesempatan kerja. Pendidikan Madrasah memiliki peran dalam penanaman nilai nilai Islam lebih dini pada peserta didik dan sebagai wahana penggalian, kajian, penguasaan ilmu-ilmu keagamaan dan pengenalan ajaran islam (akidah, fiqh, dan akhlak), Sehingga anak didik mampu membedakan perilaku baik dan buruk yang berkembang di masyarakat. Madrasah memiliki peran penting dalam proses transfer ilmu pengetahuan dan dalam upaya mencerdaskan kehidupan bangsa. Pendidikan di madrasah memadukan kehidupan akademis dan sosial, serta memberikan pendidikan agama yang lebih banyak dibandingkan pendidikan umum di lingkungan sekitar. Hal ini menjadi nilai tambah karena madrasah tidak hanya memberikan kematangan intelektual tetapi juga kematangan mental dan spiritual. Pendidikan madrasah secara intensif dilengkapi dengan pendidikan agama secara teoritis dan praktis, sehingga madrasah menjadi pendidikan alternatif di tengah runtuhnya nilai-nilai dan norma-norma agama yang terjadi di masyarakat dalam dunia modern dan digitalisasi ini.Peran dan keberadaan madrasah dalam konteks pendidikan Islam di Indonesia telah mengalami transformasi besar karena perubahan kebijakan pemerintah, perubahan citra di mata masyarakat, dan beradaptasi dengan tuntutan zaman modern dan globalisasi.