ANALISIS PENUTUPAN PABRIK SEPATU BATA DI PURWAKARTA TERHADAP REPUTASI BRAND: STUDI KASUS MEDIA PEMBERITAAN ONLINE

Penulis

  • Sabna Sabilla Universitas Islam Negeri Sumatera Utara
  • Nurhanifah Universitas Islam Negeri Sumatera Utara
  • Aqilah Anisah Parkha Universitas Islam Negeri Sumatera Utara
  • Siti Annisa Marsanda Universitas Islam Negeri Sumatera Utara
  • Nursadimah Berutu Universitas Islam Negeri Sumatera Utara
  • Zulfah Hannum Bahri Universitas Islam Negeri Sumatera Utara

Kata Kunci:

Media Online, Penutupan Pabrik Sepatu, Sepatu

Abstrak

Penutupan pabrik PT. Bata di Purwakarta pada April 2024 memunculkan perdebatan luas. Media online memegang peran kunci dalam membentuk persepsi publik terhadap kejadian tersebut. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode analisis konten untuk menganalisis bagaimana media online melaporkan penutupan pabrik tersebut dan dampaknya terhadap reputasi merek Bata. Hasilnya menunjukkan berbagai pendekatan dari media, termasuk analisis kinerja keuangan, tanggapan terhadap perubahan pasar, dan dampak sosial pada karyawan dan masyarakat. Untuk mengatasi krisis reputasi, diperlukan strategi komunikasi yang transparan dan komitmen keberlanjutan dari Bata, termasuk langkah-langkah proaktif seperti memberikan kompensasi kepada karyawan yang terdampak.

Closing of the PT factory. Bata in Purwakarta in April 2024 gave rise to widespread debate. Online media plays a key role in shaping public perceptions of these events. This research uses a qualitative approach with content analysis methods to analyze how online media reports the factory closure and its impact on Bata's brand reputation. The results demonstrate a variety of approaches from media, including analysis of financial performance, responses to market changes, and social impact on employees and society. To overcome the reputation crisis, a transparent communication strategy and sustainability commitment from Bata is needed, including proactive steps such as providing compensation to affected employees.

Unduhan

Diterbitkan

2024-07-31