ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI KECURANGAN AKADEMIK DARI PERSPEKTIF FRAUD DIAMOND THEORY PADA MATA PELAJARAN EKONOMI
Kata Kunci:
Kecurangan Akademik, Kemampuan, Peluang, RasionalisasiAbstrak
Peneletian ini dilatarbelakangi oleh masalah yang ada di dunia pendidikan salah satunya adalah perilaku kecurangan akademik. Berdasarkan fenomena yang terdapat pada siswa SMA Negeri 2 Singaparna setelah dilakukan pra-penelitian menunjukkan bahwa 80% dari 60 siswa pernah melakukan kecurangan akademik seperti menyontek, menyiapkan contekan atau bekerja sama saat ulangan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahu bagaimana pengaruh dari dimensi fraud diamond theory terhadap perilaku kecurangan akademik pada mata pelajaran ekonomi. Fraud Diamond Theory terdiri dari tekanan, peluang, rasionalisasi dan kemampuan yang dapat mempengaruhi dalam berbuat curang. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah kuantitatif dengan populasi seluruh kelas X dan kelas XI di SMA Negeri 2 Singaparna yang mana siswa-siswa tersebut mempelajari bidang studi ekonomi sebanyak 552 siswa. Jumlah sampel yang didapat dengan menggunakan teknik pengambilan sampel proportionate random sampling sejumlah 228 siswa. Teknik analisis datayang digunakan adalah regresi linier berganda. Hasil dari penelitian ini adalah secara parsial variabel tekanan dan rasionalisasi memiliki pengaruh signifikan terhadap perilaku kecurangan akademik, variabel peluang dan kemampuan tidak memiliki pengaruh signifikan terhadap perilaku kecurangan akademik. Sedangkan secara simultan variabel tekanan, peluang, rasionalisasi dan kemampuan memiliki pengaruh signifikan terhadap perilaku kecurangan akademik secara bersama-sama.
The idea for this study came from issues in the world of education, one of which is cheating in school. Based on what researchers found about the students at SMA Negeri 2 Singaparna before the study, 80% of the 60 students had done something wrong in school, like cheating, making cheat sheets, or working together on tests. The point of this study is to find out how the different aspects of the fraud diamond theory affect cheating in economics classes. The Fraud Diamond Theory says that pressure, opportunity, rationalization, and capability can all lead to cheating. This study used a quantitative method with a group of all 552 students in class X and class XI at SMA Negeri 2 Singaparna who study economics. When the proportionate random sampling selection method was used, 228 students were chosen as samples. Multiple linear regression is used to look at the data. The study shows that the pressure and rationalization variables have a significant effect on academic cheating behavior. However, the opportunity and capability variables do not have a significant effect on academic cheating behavior. At the same time, pressure, opportunity, rationalization, and capability all play a big role in academic cheating.