PENGARUH EFIKASI DIRI, KETERIKATAN KERJA, DAN IKLIM ORGANISASI TERHADAP KINERJA PEGAWAI KPP PRATAMA SIDOARJO UTARA
Kata Kunci:
Efikasi Diri, Keterikatan Kerja, Iklim Organisasi, Kinerja PegawaiAbstrak
Urgensi dari riset ini ialah guna mengeksplorasi dampak dari Efikasi Diri, Keterikatan Kerja, dan Iklim Organisasi terhadap kinerja karyawan di KPP Pratama Sidoarjo Utara. Sampel penelitian terdiri dari 84 responden, yang dihitung berdasarkan rumus slovin dengan mempertimbangkan jumlah total pegawai sebanyak 107 di KPP Pratama Sidoarjo Utara. Proses pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan kuesioner, dan analisis data dilakukan melalui metode regresi linier berganda. Temuan penelitian menunjukkan bahwa Efikasi Diri, Keterikatan Kerja, dan Iklim Organisasi secara sendiri-sendiri memberikan dampak yang signifikan pada kinerja pegawai di KPP Pratama Sidoarjo Utara. Selain itu, ketika ketiga faktor tersebut digabungkan, mereka juga secara bersama-sama memberikan dampak yang signifikan terhadap kinerja pegawai di lembaga tersebut.



