KOMPETENSI DAN KOMUNIKASI YANG MEMPENGARUHI KINERJA KARYAWAN DALAM PERUSAHAAN

Penulis

  • Ruth Megawati Universitas Pelita Bangsa
  • Antina Rahayu Universitas Pelita Bangsa
  • Tri Widiani Wulandari Universitas Pelita Bangsa
  • Ahmad Gunawan Universitas Pelita Bangsa

Kata Kunci:

Kinerja Karyawan, Kompetensi, Komunikasi

Abstrak

Kinerja karyawan merupakan faktor penting bagi keberhasilan suatu perusahaan dan dipengaruhi oleh berbagai aspek seperti kemampuan dan komunikasi. Tujuan penelitian ini adalah menganalisis pengaruh kompetensi pegawai dan efektivitas komunikasi terhadap kinerja. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan kualitatif yang mengumpulkan data dari berbagai jurnal yang relevan. Hasil analisis menunjukkan bahwa kompetensi yang meliputi pengetahuan, keterampilan, dan sikap berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja pegawai. Selain itu, komunikasi yang efektif juga berperan penting dalam meningkatkan kinerja, karena dapat menumbuhkan kolaborasi dan meningkatkan pemahaman di antara anggota tim. Hasil ini menyoroti pentingnya pengembangan keterampilan melalui pelatihan dan peningkatan saluran komunikasi dalam organisasi untuk mencapai kinerja  optimal. Oleh karena itu, para manajer didorong untuk merancang program pelatihan yang berfokus pada pengembangan keterampilan dan menciptakan lingkungan komunikasi yang terbuka dan mendukung.

Employee performance is an important factor for the success of a company and is influenced by various aspects such as ability and communication. The aim of this research is to analyze the influence of employee competence and communication effectiveness on performance. The method used in this research is a qualitative approach which collects data from various relevant journals. The results of the analysis show that competencies which include knowledge, skills and attitudes have a positive and significant effect on employee performance. Apart from that, effective communication also plays an important role in improving performance, because it can foster collaboration and increase understanding between team members. These results highlight the importance of skills development through training and improving communication channels within organizations to achieve optimal performance. Therefore, managers are encouraged to design training programs that focus on developing skills and creating an open and supportive communication environment.

Unduhan

Diterbitkan

2024-12-30