SISTEM KENDALI KUALITAS DAN LEVEL AIR PADA WATER TREATMENT PLANT BERBASIS PLC MENGGUNAKAN LORA

Penulis

  • Dovi Jonata Universitas Tanjungpura
  • Seno Darmawan Panjaitan Universitas Tanjungpura
  • Elang Derdian Marindani Universitas Tanjungpura

Kata Kunci:

PLC, LoRa, Water Treatment Plant, Kendali Air

Abstrak

Air bersih merupakan kebutuhan mendasar bagi kehidupan, namun pengelolaan kualitas air di Water Treatment Plant (WTP) masih menghadapi berbagai tantangan, terutama dalam hal efisiensi dan keandalan pengendalian. Menurut peraturan kementrian kesehatan no 2 tahun 2023, bahwa air yang digunakan untuk keperluan rumah tangga MCK (Mandi, Cuci Kakus)  harus memiliki nilai pH dengan rentang 6,5-9 dan TDS kurang dari 500mg/L.  Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan sistem kendali otomatis berbasis Programmable Logic Controller (PLC) dan Long Range (LoRa) dengan fitur monitoing jarak jauh untuk meningkatkan efisiensi pengelolaan kualitas air. Penelitian ini menggunakan metode eksperimen dengan merancang dan menguji prototipe sistem pada skala laboratorium. PLC digunakan sebagai pusat kendali, sementara LoRa dimanfaatkan sebagai media komunikasi data jarak jauh. Hasil pengujian menunjukkan bahwa sistem yang dikembangkan mampu memantau dan mengontrol parameter kualitas air, yaitu pH, Total Dissolved Solids (TDS), dan level air secara real-time. Akurasi pengukuran parameter pH mencapai 2,29%, sensor TDS memiliki akurasi 1,10%, dan sistem pengendalian level air bekerja dengan baik dengan akurasi 100%. Sistem kendali pH dan TDS juga mampu beradaptasi dengan kondisi yang berbeda, baik untuk menaikkan maupun menurunkan pH, serta menurunkan nilai TDS hingga mencapai kondisi stabil sesuai dengan target yang ditentukan. Dengan hasil tersebut, sistem kendali berbasis PLC dan LoRa ini memiliki potensi untuk diterapkan pada Water Treatment Plant, terutama di wilayah terpencil, guna meningkatkan efisiensi operasional dan memastikan kualitas air yang diolah sesuai standar.

Unduhan

Diterbitkan

2025-01-30