HUBUNGAN TINGKAT PENGETAHUAN ORANG TUA, PERILAKU MEROKOK, KEPADATAN HUNIAN DAN JENIS BAHAN BAKAR MEMASAK DENGAN KEJADIAN INFEKSI SALURAN PERNAFASAN AKUT (ISPA) PADA BALITA DI DESA PESISIR WATUNGGARANDU TAHUN 2024

Penulis

  • Werlin Mangago Universitas Halu Oleo
  • La Ode Muhamad Sety Universitas Halu Oleo
  • Devi Savitri Effendy Universitas Halu Oleo

Kata Kunci:

Tingkat Pengetahuan Orang Tua, Perilaku merokok, Kepadatan Hunian Dan Jenis Bahan Bakar Memasak, ISPA

Abstrak

Penyakit infeksi saluran pernapasan akut (ISPA) merupakan infeksi akut yang melanda pada salah satu bagian pernapasan atau lebih mulai dari bagian atas (hidung) hingga bagian bawah (alveoli). Pada tahun 2023, kasus ISPA di Sulawesi Tenggara mencapai 200.000 kasus. Berdasarkan data pusekesmas Lalonggasumeeto tercatat sebanyak 16 kasus ISPA pada balita di desa pesisir Watunggarandu pada bulan januari- September, desa pesisir Watunggarandu merupakan desa dengan kasus ISPA pada balita tertingi di lingkup kerja puskesmas Lalonggasumeeto. Tujuan penelilitian  ini untuk mengetahui hubungan antara tingkat pengetahuan orang tua,perilaku merokok, kepadatan hunian, dan jenis bahan bakar memasak dengan kejadian infeksi saluran pernapasan akut (ISPA) pada balita di Desa pesisir Watunggarandu tahun 2024. Metode penelitian menggunakan pendekatan cross sectional dengan Teknik total sampling. Jumlah sampel sebanyak 53 responden. Analisis data menggunakan SPSS dengan uji statistic Chi-square. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat hubungan signifikan antara tingkat pengetahuan orang tua (p-value = 0,021), perilaku merokok (p-value = 0,011), kepadatan hunian (p-value = 0,043) dan jenis bahan bakar memasak (p-value = 0,004) terhadap kejadian infeksi saluran pernapasan akut (ISPA) pada balita di desa pesisir Watunggarandu tahun 2024.

Acute respiratory tract infection (ARI) is an acute infection that affects one or more parts of the respiratory tract from the upper part (nose) to the lower part (alveoli). In 2023, ISPA cases in Southeast Sulawesi reached 200,000 cases. Based on data from the Lalonggasumeeto Health Center, there were 16 cases of ISPA in toddlers in the coastal village of Watunggarandu in January-September, the coastal village of Watunggarandu is the village with the highest cases of ISPA in toddlers in the Lalonggasumeeto Health Center. The purpose of this study was to determine the relationship between the level of parental knowledge, smoking behavior, residential density, and type of cooking fuel with the incidence of acute respiratory infections (ARI) in toddlers in the coastal village of Watunggarandu in 2024. The research method used a cross-sectional approach with a total sampling technique. The number of samples was 53 respondents. Data analysis used SPSS with the Chi-square statistical test. The results of the study showed that there was a significant relationship between the level of parental knowledge (p-value = 0.021), smoking behavior (p-value = 0.011), residential density (p-value = 0.043) and type of cooking fuel (p-value = 0.004) on the incidence of acute respiratory infections (ISPA) in toddlers in the coastal village of Watunggarandu in 2024.

Unduhan

Diterbitkan

2025-07-30