HUBUNGAN PENGETAHUAN, KESADARAN LINGKUNGAN DAN DUKUNGAN KELUARGA DENGAN PERILAKU PENGGUNAAN PLASTIK SEBAGAI WADAH MAKANAN PADA SISWA DI SMAN 2 KENDARI TAHUN 2025

Penulis

  • Wa Ode Nur Haerani Universitas Halu Oleo
  • Devi Savitri Effendy Universitas Halu Oleo
  • Nurmaladewi Universitas Halu Oleo

Kata Kunci:

Plastik, Pengetahuan, Kesadaran Lingkungan, Keluarga

Abstrak

The use of plastic as food containers is a common practice among students, including those at SMAN 2 Kendari. However, this practice poses health risks and has negative environmental impacts. This study aims to examine the relationship between knowledge, environmental awareness, and family support with students’ behavior in using plastic as food containers at SMAN 2 Kendari in 2025. The research employed an analytical observational design with a cross-sectional approach. A total of 107 eleventh-grade students were selected using simple random sampling. Data were collected through questionnaires and analyzed using the chi-square test. The findings revealed that most respondents demonstrated adequate levels of knowledge, environmental awareness, and family support. However, the frequent use of plastic containers remained prevalent. Statistical analysis showed no significant relationship between knowledge (p = 1.000) and family support (p = 1.000) with plastic usage behavior. In contrast, a significant relationship was found between environmental awareness and the behavior of using plastic food containers (p = 0.046). This indicates that students with higher environmental awareness are less likely to use plastic containers for food. The results suggest that while knowledge and family support are important, environmental awareness plays a more influential role in shaping students' environmentally responsible behaviors. Strengthening environmental education in schools, along with family involvement, is crucial to encourage more sustainable consumption habits among adolescents.

Penggunaan plastik sebagai wadah makanan merupakan praktik umum yang banyak dilakukan oleh siswa, termasuk di SMAN 2 Kendari. Penggunaan plastik berisiko terhadap kesehatan dan berdampak negatif terhadap lingkungan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara pengetahuan, kesadaran lingkungan, dan dukungan keluarga dengan perilaku penggunaan plastik sebagai wadah makanan pada siswa SMAN 2 Kendari tahun 2025. Penelitian ini merupakan studi observasional analitik dengan pendekatan cross-sectional. Sampel sebanyak 107 siswa kelas XI diambil menggunakan teknik simple random sampling. Data dikumpulkan melalui kuesioner dan dianalisis menggunakan uji chi-square. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sebagian besar responden memiliki tingkat pengetahuan, kesadaran lingkungan, dan dukungan keluarga yang cukup baik. Namun, masih ditemukan kebiasaan penggunaan plastik yang tinggi. Uji statistik menunjukkan bahwa tidak terdapat hubungan signifikan antara pengetahuan (p = 1,000) dan dukungan keluarga (p = 1,000) dengan perilaku penggunaan plastik. Sementara itu, terdapat hubungan yang signifikan antara kesadaran lingkungan dengan perilaku penggunaan plastik sebagai wadah makanan (p = 0,046). Hal ini menunjukkan bahwa semakin tinggi tingkat kesadaran lingkungan siswa, maka semakin kecil kemungkinan mereka menggunakan plastik sebagai wadah makanan. Oleh karena itu, diperlukan penguatan pendidikan lingkungan hidup di sekolah serta keterlibatan keluarga untuk membentuk perilaku konsumsi yang lebih bijak dan ramah lingkungan.

Unduhan

Diterbitkan

2025-07-30