PENGARUH MODEL PROBLEM BASED LEARNING (PBL) BERBANTUAN GEOGEBRA TERHADAP KEMAMPUAN LITERASI MATEMATIS PESERTA DIDIK DI SEKOLAH DASAR

Penulis

  • Neng Hanna Marliani Suwandar Universitas Pasundan
  • Darda Abdulah Sjam Universitas Pasundan
  • Siti Sholiha Nurfaidah Universitas Pasundan

Kata Kunci:

Geogebra, Kemampuan Literasi Matematis, Model Problem Based Learning (PBL)

Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh model Problem Based Learning (PBL) berbantuan Geogebra dalam meningkatkan kemampuan literasi matematis pada peserta didik kelas V di SDN 025 Cikutra. Metode yang digunakan adalah penelitian kuantitatif dengan pendekatan eksperimen semu (quasi experiment) dan menggunakan desain nonequivalent control group. Data dikumpulkan melalui tes, dan dianalisis secara deskriptif kuantitatif. Subjek penelitian terdiri dari 30 siswa di kelas IV sebagai kelas eksperimen dan 30 siswa lainnya sebagai kelas kontrol. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan model Problem Based Learning (PBL) berbantuan Geogebra memberikan pengaruh yang signifikan terhadap kemampuan literasi matematis siswa. Hal ini dibuktikan dengan peningkatan nilai rata-rata dari pretest ke posttest, di mana pada rata-rata pretest kelas kontrol yang hanya memperoleh nilai sebesar 34,33 sedangkan kelas eksperimen mendapatkan nilai rata-rata sebesar 36,17, lalu meningkat pada postest dengan nilai rata-rata yang diperoleh kelas eksperimen sebesar 77,83 sedangkan kelas kontrol hanya mendapatkan nilai sebesar 67,00. Selain itu, uji effect size menunjukkan nilai 1,77, yang menegaskan bahwa model Problem Based Learning (PBL) berbantuan Geogebra memiliki pengaruh signifikan terhadap peningkatan literasi matematis peserta didik. 

This study aims to determine the effect of the Problem Based Learning (PBL) model assisted by Geogebra in improving mathematical literacy skills in grade V students at SDN 025 Cikutra. The method used is quantitative research with a quasi-experimental approach and using a nonequivalent control group design. Data were collected through tests, and analyzed descriptively quantitatively. The subjects of the study consisted of 30 students in grade IV as the experimental class and 30 other students as the control class. The results showed that the application of the Problem Based Learning (PBL) model assisted by Geogebra had a significant effect on students' mathematical literacy skills. This is evidenced by the increase in the average score from pretest to posttest, where in the pretest the average score of the control class only obtained a score of 34.33 while the experimental class got an average score of 36.17, then increased in the posttest with an average score obtained by the experimental class of 77.83 while the control class only got a score of 67.00. In addition, the effect size test showed a value of 1.77, which confirms that the Geogebra-assisted Problem Based Learning (PBL) model has a significant influence on improving students' mathematical literacy.

Unduhan

Diterbitkan

2024-08-31