EKRANISASI NOVEL GADIS KRETEK KARYA RATIH KUMALA KE DALAM SERIES GADIS KRETEK KARYA SUTRADARA KAMILA ANDINI & IFA ISFANSYAH IFA (KAJIAN HIPERREALITAS BAUDRILARD)
Kata Kunci:
Ekranisasi, Gadis Kretek, HiperrealitasAbstrak
Penelitian bertujuan menemukan dan mendeskripsikan unsur Hiperrealitas dari novel Gadis Kretek karya Ratih Kumala yang di ekranisasikan ke dalam series Gadis Kretek. Metode penelitian ini adalah metode deskriptif kualitatif. Pendekatan ini menggunakan pendekatan sosiologi sastra Hiperrealitas Jean Baudrillard. Penelitian ini memfokuskan untuk mencari unsur Hiperrealitas dari novel Gadis Kretek karya Ratih Kumala yang di ekranisasikan ke dalam series Gadis Kretek. Data yang diambil berupa kutipan novel dan kutipan series di setiap episode yang termasuk unsur Hiperrealitas, sumber data penelitian ini adalah novel Gadis Kretek karya Ratih Kumala yang diterbitkan Gramedia Pustaka Utama dengan tebal buku 275 halaman dan series Gadis Kretek dari serial Netflix. Hasil penelitian ini adalah terdapat 11 unsur Hipperrealitas dalam novel Gadis Kretek karya Ratih Kumala ke dalam tayangan series Gadis Kretek karya sutradara Kamila Andini dan Ifa Isfanyah, diantaranya seperti (1) Pada novel Gadis Kretek jauh lebih mendetail romansa dari para tokoh. Seperti hubungan Soedjagat dan Romeisa yang tidak di tayangkan (mereka pernah harmonis dalam hubungan) melainkan hanya ditayangkan dalam seriesnya mereka yang terbayang masalalu, kebencian antar keluarga, iri dan dendam. (2) Terdapat beberapa perbedaan gambaran pada novel dan series seperti gambaran keadaan antara 3 bersaudara yang berbincang dalam mobil ketika perjalanan ke kota M, sedangkan dalam series perbincangan terdapat dalam kantor dan rumah. Penyerangan ke rumah Idroes Moeria orang membawa kobor, padahal dalam series mereka begerombol membawa pistol dan menaiki mobil tahanan.
The research aims to find and describe the hyperreality elements of the novel Kretek Girl by Ratih Kumala which has been translated into the Kretek Girl series. This research method is a qualitative descriptive method. This approach uses Jean Baudrillard's hyperreality literary sociology approach. This research focuses on finding elements of hyperreality from the novel Girl Kretek by Ratih Kumala which was translated into the series Girl Kretek. The data taken is in the form of novel excerpts and series excerpts in each episode which include elements of hyperreality. The data source for this research is the novel Kretek Girl by Ratih Kumala published by Gramedia Pustaka Utama with a book thickness of 275 pages and the Kretek Girl series from the Netflix series. The results of this research are that there are 11 elements of Hipperreality in the novel Girl Kretek by Ratih Kumala in the series Girl Kretek by directors Kamila Andini and Ifa Isfanyah, including (1) In the novel Girl Kretek there is much more detailed romance between the characters. Like the relationship between Soedjagat and Romeisa which is not shown (they were once in a harmonious relationship) but only shown in the series, they are reflected in the past, hatred between families, envy and revenge. (2) There are several differences in the descriptions in the novel and series, such as the description of the situation between 3 brothers who are talking in the car on the way to city M, whereas in the series the conversation is in the office and home. In the attack on Idroes Moeria's house, people were carrying torches, even though in the series they were in a group carrying guns and riding in a prisoner's car.